Selasa, 01 Januari 2013

KALIMAT "menyentuh" dari DRAMA KOREA


1.Drama Korea "MY LOVELY SAMSOON" MBC 2005
<16 EPISODE>
-PEMAIN :
*Hyun Bin sebagai
*Kim Sun Ah sebagai
*Daniel Henney sebagai

KALIMAT :

-"Kau sudah seperti fosil dihatiku"


2.Drama Korea "PRINCESS HOURS" MBC 2006,
< 24 EPISODE >
-PEMAIN :
*Yoon Eun Hye sebagai Chae Kyung
*Joo Ji Hoon sebagai Shin (pangeran)
*Kim Jung Hoon sebagai Yul
*sang Ji Hyo sebagai Hyorin

Teman dari Shin :
*Choi Sung Joon sebagai Kang In
*Lee Yong Joo sebagai Jang Kyung
*Uhin Sung Mo sebagai Ryu Hwan

Teman dari Chae kyung :
*Jun Ji Ae sebagai Lee Kang Hyun
*Lee Eun sebagai Kim Soo Young
*Dahn Ji sebagai Yoo Hee Soong

Kalimat :
-(Saat Shin mengobrol dengan Chae Kyung di Istana setelah insiden Shin dilempar telur pada saat pembukaan Museum <episode 7>)
"Sebenarnya ini adalah yang pertama kalinya aku menghadapi hal semacam ini.
Dan aku sedikit terkejut. Aku juga takut orang-orang disekitarku akan menghakimiku,
tapi tak seorangpun datang mendekatiku. Tapi sekarang malah kau yang datang.
Apa kau bisa melakukannya dengan baik? Tak bisa membaca situasinya dan selalu merubah atmosfer yang ada.
sebenarnya aku berharap kau datang dan menghiburku. Ku pikir mungkin semuanya kan lebih baik kalau kau melakukan hal itu.


-"Langit terbesar selalu ada dibelakangmu"

-(Saat Hyorin mengobrol dengan Shin waktu di Thailand <episode>)
"Meskipun kata 'Aku mencintaimu' terlontar ratusan kali, hal itu bisa hancur hanya dengan kata 'putus'"

*****(Episode 11 saat ibu suri mengobrol dengan Hye myeong
“Di bagian dunia yang satu, orang hidup dan berjuang mengatasi kelaparan dan di sisi dunia yang lain,
orang hidup bersenang-senang dengan menghambur-hamburkan uang. Dunia memang tidak adil”.

“Aku membayangkannya, apa benar dia memang menyukaiku? Aku bahkan belum pernah mendengarnya mengatakan hal itu.
Dan jika memang dia menyukaiku, itu mungkin karena ikatan yang ada. Setiap hari saling bertemu saat kami bangun, makan bersama, pergi hampir kemanapun bersama.
Jika kau tak mengenal seseorang dan tiba-tiba harus menghabiskan sepanjang hidupmu bersamanya, kau mungkin akan merasakan hal seperti ini. Saat aku tak melihatnya, aku jadi khawatir padanya.
Saat dia pergi jauh, aku merasa kesepian dan ingin pergi untuk mencarinya. Pasti seperti itu” keluh Chae-gyeong.

*isi surat ayah Shin dengan Hye-jeong
Isi surat itu:
“Cintaku, seseorang yang hanya bisa kulihat dari jauh. Kau bertanya padaku seberapa banyak aku mencintaimu...
Cintaku padamu lebih dalam daripada apapun. Tak peduli betapapun tingginya hal itu, cintaku pasti akan bisa meraih ketinggian itu.
Cintaku lebih berharga dari batu yang paling berharga...Cintaku lebih terang daripada berlian…Lebih bercahaya daripada seluruh semesta.
Bibirmu terasa seperti nyata dan pelukanmu seperti pijatan para dewa yang begitu alami. Bagaimana aku bisa melupakannya?
Kau, yang sekarang jatuh ke pelukan yang lainnya. Aku hanya bisa melihatnya dengan kesedihanku”.

Chae-gyeong berkata, mereka berdua memang sangat berbeda. Perbedaannya terlalu banyak. Dan perbedaan itu sepertinya sama sekali tak bisa dihindari.
Seperti seseorang yang terlahir sebagai seorang Pangeran dan seorang Pengemis. Seorang Pangeran mungkin terkadang bisa jadi seorang pengemis,
tapi tak bisa jadi seorang pangeran yang sesungguhnya.


3.Drama Taiwan "Starlit" < 22episode >
-PEMAIN :
*Jerry Yan sebagai Cheng Yue
*Terri Kwan sebagai Dong Xiao Lu
*Alice Ceng sebagai Yan Rui Shan
*Chen Zhi Kai sebagai Li Shin Chuan
*Zhang Xi Xi sebagai Da Hong
*Ding Hao sebagai Tan Yi Xin
*Zhao Shun sebagai Dong Da Shen (Dong's Father)
*Liu Rui Qi sebagai Cai Li feng (Cheng's Mother)

KALIMAT :

-"Saat kau sedang tumbang dan tidak bertenaga ,aku akan slalu ada dibelakangmu untuk menyemangatimu"

-(Saat Cheng Yue mengobrol berdua dengan Dong Xiao Lu)
"Bintang yang sedang kita lihat sekarang, meski kelihatannya jaraknya berpuluh-puluh kilometer
tetapi dia dapat terus menyinari kita"


4.Drama Korea "MY FAIR LADY" KBS 2009 
< 16 EPISODE >


-PEMAIN :
*Yoon Eun Hye sebagai Kang Hyena
*Jung Il woo sebagai Lee Tae Yoon (pengacara Lee)
*Yoon Sang Hyeon sebagai Seo Dong Chan (pelayan Seo)
*Moon Chae won sebagai Yeo Yi Joo
*Lee Jung Gil sebagai kakek Hyena

KALIMAT :
-"Hyena kita harus bicara" kata Tae Yoon
"Apa? bicara? apa maksudmu?
Bukankah tadi aku sibuk mengajak kamu bicara, tapi kau tak menghiraukannya dan kau bersikap dingin padaku
taukah kau kenapa aku kesini? Apakah aku akan bekerja dikebun?
tidak, aku kesini karena dirimu
karena aku terlalu menyukaimu dan aku selalu ingin bersamamu berada disisimu" kata Hyena

-(Saat Hyena berpidato)

"Hae Na : "Sejujurnya, aku juga berpikir tidak mungkin bagiku menjadi penerus Grup Kang San.
Aku tidak terlatih, tidak punya pengalaman. Yang kumiliki hanya dukungan sebagai cucu Presdir.
Aku dapat ditertawakan sebagai penerus. Tapi, Aku juga memiliki harga diri.
Ini adalah kesempatan yang datang padaku dan harga diriku tidak mengijinkanku untuk mundur sebelum mencoba sesuatu
Benar, aku tidak tahu banyak. Bahkan aku tidak tahu apapun. Aku tidak pernah belajar keras dan aku tidak tahu banyak tentang apapun.
Tapi aku akan mencoba sebaik mungkin. Aku mungkin tidak mencobanya di masa lalu, tapi aku akan menjaga kakekku dan aku punya otak.
Jika, setelah aku mencoba aku masih tidak cukup baik, aku akan mundur dengan senang hati.
Bahkan jika Kakekku ingin memberikan posisi ini padaku, aku tidak akan menerimanya.
Apakah kalian akan menerima janjiku?"

-(Saat Dong Chan mengobrol dengan Hyena sambil melihat Sunrise)
Dong Chan : "Sunrise membuat semuanya seperti baik-baik saja dan membuatmu percaya diri untuk memulai lagi, perasaan bahwa kau masih hidup.
Aku ingin memberimu hadiah perasaan itu. Selamat untuk permulaan yang baru."

-(Saat Hyena bekerja bersama Dong Chan)
"Dong Chan : Kau tahu kapan kau terlihat sangat cantik? yaitu saat kau tidak tahu bagaimana melakukan sesuatu tapi kau berusaha keras melakukannya, meskipun salah"


5.Drama Korea "HEADING TO THE GROUND" MBC 2009 
< 16 EPISODE >
KALIMAT :
-"Bakat itu seperti pisau yang harus diasah. Kalau tidak diasah /dibiarkan saja pisau itu akan berkaratdan tidak bisa dipakai lagi."


6.Drama Korea "BOYS BEFORE FLOWERS" 2009 
< 25 EPISODE >
-PEMAIN :
*Lee Min Ho sebagai Gu Jun Pyo
*Goo Hye Sun sebagai Geum Jandi
*Kim Sang Bum sebagai So Yi Jeong
*Kim hyun Joong sebagai Yun Ji Hu
*Kim Hyung Joon sebagai Song Woo Bin
*Kim So Eun sebagai Chu Gaeul
*Lee Min Jung sebagai Ha Jae Gyong (tunangan Jun Pyo)
*Jung Ui Chul sebagai Ha Je
*Park So Jin sebagai Ca Enjai (cinta pertama So Yi Jeong)
*Park Ji Bin sebagai Gamsan (adik Jandi)
*Im Ye Jin sebagai ibu jandi
*Ahn Suk Hwan sebagai ayah Jandi
*Lee Jung Gil sebagai kakek Ji hu

KALAIMAT :

-(Saat kakek Ji Hu melihat Jandi dan berkata "Jandi seperti bunga lotus"
"Bunga lotus adalah bunga yang hidup dilumpur .Walaupun terlihat biasa saja, tetapi bunga lotus mampu mengubah lumpur 
sekalipun menjadi bening dan mempunyai arti"

-(Saat Gaeul mengobrol di pantai bersama So Yi Jeong di pulau JEJU)
Gaeul "Belahan hati adalah orang yang hanya muncul sekali dalam kehidupanku
Dan hanya ada satu dalam seumur hidup. Orang yang sangat mempunyai arti yang berbeda bagi kita
dan bila aku bertemu belahan hatiku aku tidak akan melepaskannya. Karena aku tidak mau menyesal seumur hidup.

-(Saat Jandi bicara dengan Ibu Jun Pyo di rumahnya)
Geun Jandi "Dunia ku dan dunia gu jun pyo itu tidaklah penting bagiku, yang paling penting dapat saling mengerti dan hati saling bicara."

-(Saat Jandi mengobrol dengan Ji Hu)
Gaun Jandi"Massa kebersamaan kita tidak terasa sudah lama berlalu. Kalau Gu Jun Pyo sudah melupakannya
maka itu menjadi sebuah impian."

-(Saat Gu Jun Pyo menyelamatkan Jandi yang diculik oleh Ha Je di episode 9)
"Lebih baik tulang-tulangku remuk dipukuli dari pada melihat orang yang ku cintai terluka"


-(Saat adegan dikamar mandi disekolah antara Jun Pyo dan Jandi)
Jun Pyo"katakan apa yang kau benci dariku?"
Jandi "wajahmu berminyak, gaya berjalanmu dan rambut keriting. Rasanya aneh sekali melihat kalian tidak memakai seragam
dan selalu mengerjai siswa lain"

-(Saat Gu Jun Pyo menghadiahkan Jandi sebuah kalung dengan bentuk bintang dan bulan didalamnya)
Jandi "kenapa kau bintang dan aku bulan?"
Jun Pyo "karena kau bulan yang tidak bisa lari dari bintang yang bernama GU JUN PYO"

-(Saat So Yi Jeong bersama Ca Enjai)
Yi Jeong "Kau sudah seperti udara yang ku hirup"
Ca Enjai "bukan, aku bukan udara yang kau hirup. Aku hanya berpura-pura menjadi udara.
Aku hanya semilir angin yang hanya lewat dihidupmu. Dan semilir angin itu tidak akan kembali ke tempat semula.

-(Adegan saat Jandi bertanya kepada Gu Jun Pyo waktu mereka berdansa berdua)
JAndi "kenapa kau bisa suka padaku? aku tidak cantik, tidak pintar, tidak punya uang, dan tidak punya status sosial.
Jun pyo "Aku punya semua itu. Aku punya wajah tampan, aku kaya, dan aku punya status sosial.
Jadi yang harus kau lakukan  hanya menjadi dirimu sendiri."

-(Saat Jandi berada di acara perpisahan yang diadakan sekolahnya dan berdansa dengan Ji hu, Yi Jeong, dan Woo Bin)
Jandi "Dari semua anggota F4 yang paling tegar dan penuh perhatian bagai seorang kakak tertua adalah kak 'WOO BIN'.
Kakak suka mengalah dan menawarkan bantuan dan dukungan pada yang lain.
Walaupun dari luar kakak yang tampak dingin dan kejam, sebenarnya kakak yang paling hangat dan lugu dibanding yang lain 'YI JEONG'
Bagai elit yang terdampar dinegeri asing. Setiap aku lari ke pintu keluar darurat disana selalu ada kakak. Taukah kakak betapa itu membuat
hatiku lega? Kakak seperti hadiah dari surga, bagaikan sebuah bonus .Aku tidak akan pernah melupakanmu... Belahan Jiwaku 'JI HU'."


7.Drama Korea " Cinderella's Step Sister" KBS2 2010 
< 20 EPISODE>

KALIMAT :
(Surat dari untuk Eun Joo)
-"Jangan lari, jangan pergi kemanapun dan tunggu aku dirumah. Aku akan mengatasi semuanya dengan keyakinan bahwa kau akan menungguku.
Dan aku ingin kau yakin bahwa aku akan kembali untukmu.
Aku menyukaimu Eun Joo, didunia ini kaulah orang yang paling ku sukai. Aku mencintaimu.
Jangan pergi kemana-mana dan tunggu aku. Aku ingin sekali menulis surat yang membuat jantungmu berdebar. Jadi ku tulis surat ini.
Saat ini aku harus melewati jembatan dimana tidak ada jalan kembali. Aku ingin kau menahanku pergi. Maukah kau menahanku?
Jika kau menahanku, ku rasa aku mungkin bisa berhenti saat ini. Sebelum aku naik kereta ini, tolong tahan aku."



8.Drama Korea "SUMMER DESIRE" 2010 < 14 EPISODE >
KALIMAT YANG SANGAT MENYENTUH :

-"Kau seperti bunga yang beracun ,kadang menyakitiku dan kadang bisa menusukku.
tapi itu lebih baik kau menyakitiku dari pada kau meninggalkanku."

-"Ditinggalkan orang yang kita cintai, seperti terbanting keras ke tanah dengan sangat keras."


9.Drama Korea "YOU'RE BEAUTIFUL" SBS < 16 EPISODE>
-PEMAIN :
*Park Shin Hye sebagai Go Min Nyu
*Jang Gaun Suk sebagai Tae kyung
*Lee Hong Ki sebagai Jeremy
*Yong Hwa sebagai KAng Shin Woo
 KALIMAT :
Jeremy "Gominam, bumi itu bulat. Sejauh apapun kau melangkah kau akan kembali ketempat semula.Seperti bis harta karunku"

(Saat Gominam bicara dengan Taekyung)
-Gominam "Kau tidak pernah jelas melihatku , kau selalu sok hebat dan selalu bersinar. Kau buta dengan sekelilingmu."

-Taekyung "sekarang kau seperti angin, yang akan meninggalkan bintang yang indah dan paling terang disini."

-(Episode 16 Saat konser A.N.Jell, taekyung nyanyi "what should I do"
taekyung"disini terlalu terang dan ditempat kau berdiri terlalu gelap. Aku tidak bisa melihatmu.
Berdirilah ditempat yang bisa aku lihat!

-Gominam "Kadang aku merasa seperti terbang dan bisa terlempar ke tanah ,begitu aku meninggalkan planet ini
aku melihat jalanku, kalau kau melihat bintangku terlalu dekat matamu terasa sakit..

-Taekyung "aku makan wortel dan bayam yang paling tidak aku sukai. Supaya aku dapat melihatmu dalam kegelapan
karena aku tidak mau kehilanganmu dalam kegelapan.


10.Drama Korea "MY PRINCESS" MBC 2011
 < 16 EPISODE>

KALIMAT :
"Salah satu contohnya adalah surat cinta. Selembar surat cinta akan memiliki arti yang lebih pasti dari pada 100 tatapan panas saat jatuh cinta."

11.Drama Korea " Scent Of A Woman" SBS 2011 
< 16 EPISODE>

KALIMAT :
-(Episode 5 dikonser Junsu)
"Setelah 25 tahun, aku bertemu lagi dengannya untuk pertama kalinya. Sejak awal aku menyukainya. Tetapi aku tak pernah bertemu dengannya sekalipun.
Beberapa waktu yang lalu ,dia datang ke rumah sakit dimana aku bekerja. Dia sakit. Dia adalah fans Junsu. Junsu-sshi..untuk orang yang aku cintai
dapatkah kau makan malam dengannya?"


-(episode 6 dikolam renang)
Yeon Jae" Dulu aku selalu menahan apa yang aku inginkan .Tapi sekarang aku tidak mau seperti itu. Aku merasa akan menyesalinya. Jika aku melakukannya besok.
aku berfikir, mungkin tidak akan ada hari esok."

-Yeon Jae "Seharusnya ini adalah mimpi. Karena ini adalah mimpi yang indah. Jadi aku ingin tidur sedikit lebih lama.

-"Didalam hidupku yang berharga, orang-orang yang menghabiskan hidup bersamaku"

-"Selain penampilanmu yang cantik. Memiliki hati yang baik akan jauh lebih bagus."

-"Waktu yang kita habiskan bersama, itu adalah hidupku . Terimakasih kau ada disampingku."

-Ji Wook 21. "Ini adalah harapan yang terpenuhi setiap hari. Karena kau jatuh tertidur dipelukanku setiap hari."

1 komentar:

  1. Hallo Guys selamat pagi
    Bagi kalian pecinta drama korea sekarang gak perlu khawatir,mau tau kenapa?
    Yaaash sekarang ada aplikasi MY DRAKOR loh gampang banget downloadnya kalian tinggal download di Google Play Store dan dijamin nonton kalian akan berasa seperti dibioskop loh guys wkwk...
    Download di
    https://play.google.com/store/apps/developer?id=MyDrakor&fbclid=IwAR2mNKHIpZCXxSG7OFf_0hqPFp2Hp7VGisGdCbGZdOqp0HYWxPOxjv35XtU

    BalasHapus